Tinjau Sejumlah Pasar, Wakil Bupati Syah Ingin pastikan Stok dan Harga Kebutuhan Pokok Aman Jelang Ramadhan

ekonomi

13 April 2021

2240
Tinjau Sejumlah Pasar, Wakil Bupati Syah Ingin pastikan Stok dan Harga Kebutuhan Pokok Aman Jelang Ramadhan

Tinjau Sejumlah Pasar, Wakil Bupati Syah Ingin Pastikan Stok dan Harga Kebutuhan Pokok Aman Jelang Ramadhan

Menjelang bulan suci Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Trenggalek melakukan peninjauan stok dan harga kebutuhan pokok di sejumlah pasar.

Dalam kunjungannya, Wakil Bupati Trenggalek Syah Muhamad Natanegara didampingi Kepala OPD ingin memastikan ketersediaan dan harga bahan pokok tetap aman dalam menghadapi Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri, Senin (12/4/2021).

Terdapat 4 pasar yang dikunjungi Wakil Bupati kali ini, Pasar Kamulan, Pasar Bendo, Pasar Basah, dan Pasar Pon. Disampaikan oleh Wakil Bupati muda ini, beberapa stok kebutuhan pokok seperti daging dan sayur dalam kondisi aman.

"Alhamdulilah kita siap untuk menghadapi puasa dan lebaran. Insyaallah tadi semua bahan pokok kondisinya aman," tutur Wabup Syah.

Meskipun terdapat kenaikan harga di sejumlah komoditas seperti daging, namun dari segi harga terpantau masih relatif stabil dan tidak terlalu mengalami kenaikan yang signifikan.

"Harga juga tidak ada yang naik secara signifikan, semua masih terjangkau. Normal kondisi alhamdulilah normal," jelasnya.

"Kita siap untuk menghadapi Ramadhan dan Lebaran kedepan ini," lanjutnya melengkapi.

Disisi lain, mantan anggota DPRD ini juga mengapresiasi penerapan protokol kesehatan dari 4 pasar yang ditinjau. Seperti selalu mencuci tangan sebelum memasuki area pasar, memakai masker, dan selalu menjaga jarak. Diskominfo Trenggalek